Nikmati Wisata Kuliner Lezat dan Berkesan di Meksiko
Meksiko menjadi salah satu destinasi yang menarik untuk dikunjungi kalau kamu ingin berwisata kuliner. Di sana ada banyak sekali kuliner enak yang bisa kamu coba sekaligus jalan-jalan menikmati indahnya Meksiko.
Kamu bisa mempersiapkan rencana liburan dari sekarang dan menggunakan KTA online dari bank sebagai modal. Nantinya, kamu bisa mendapatkan pengalaman berlibur yang menyenangkan sekaligus puas makan enak di Meksiko.
Makanan Khas Meksiko yang Wajib Dicoba
Meksiko memang sudah lama dikenal punya banyak sekali pilihan menu makanan yang enak. Makanan-makanan asli Meksiko memiliki ciri khas rasa yang begitu kaya. Ada rasa manis, pedas, dan asin bercampur menjadi satu.
Bagi kamu yang tertarik mencicipi beragam jenis kuliner, Meksiko menjadi destinasi yang sangat direkomendasikan. Berikut ini ada beberapa jenis makanan khas Meksiko yang wajib kamu coba kalau berhasil jalan-jalan ke sana.
- Nachos
Pertama, jelas kamu wajib mencicipi nachos, keripik tortilla yang diberi pelengkap saus keju. Makanan ini merupakan camilan favorit bagi warga Meksiko dan sangat mudah dijumpai di sana.
Sebenarnya nachos sendiri bisa kamu temukan di Indonesia, tapi cita rasa autentiknya hanya bisa kamu jumpai di Meksiko langsung. Tidak hanya dilengkapi saus keju, nachos di Meksiko juga biasanya dilengkapi kacang, buah zaitun, dan daging.
- Chilaquiles
Coba juga chilaquiles, makanan tradisional dari Meksiko yang mirip seperti nachos. Hanya saja, chilaquiles ini punya porsi yang jauh lebih besar, jadi tidak seperti nachos yang biasa dimakan sebagai camilan.
Chilaquiles jauh lebih mengenyangkan dan bisa jadi menu makan utama. Biasanya, makanan ini disajikan bersama telur dan daging ayam sebagai protein. Selain itu, warga Meksiko juga biasa makan chilaquiles pakai saus salsa dan sour cream.
- Pozole
Lanjut ke rekomendasi makanan khas Meksiko berikutnya, ada pozole. Menu makanan satu ini berupa sup yang bisa menyegarkan tubuhmu. Sup tradisional ini menjadi salah satu menu favorit warga lokal di Meksiko.
Pozole terbuat dari bubur jagung dan daging. Cita rasanya autentik karena menggunakan bumbu khas Meksiko. Biasanya sup ini juga ditambah isian berupa cabai, bawang putih, lobak, selada, bahkan alpukat.
- Enchilada
Jika kamu jalan-jalan di Meksiko, pastikan juga untuk mencicipi enchilada. Menu makanan yang satu ini sangat mudah untuk kamu jumpai di sana. Bahan dasar yang digunakan adalah tortilla dan di dalamnya ada banyak jenis isian.
Enchilada memiliki cita rasa yang autentik karena menggunakan saus khas Meksiko. Biasanya mereka menggunakan saus keju dan saus salsa. Jika kamu suka pedas, maka kamu juga bisa menambahkan saus cabai di atasnya.
- Tostados
Kamu juga bisa mencicipi tostados, salah satu menu khas Meksiko yang hampir mirip dengan pizza dari Italia. Tostados ini menggunakan bahan dasar tortilla dan di atasnya ada banyak topping yang bisa dikreasikan sesuai selera.
Tortilla yang digunakan pada makanan ini biasanya akan digoreng dulu supaya kering dan renyah. Kemudian, di atasnya akan ditambah topping seperti daging, taburan keju, seafood, dan masih banyak lagi.
- Elote
Menu khas Meksiko satu ini juga tidak boleh kamu lewatkan. Ada elote, jajanan ala Meksiko yang cita rasanya sangat enak. Elote ini terbuat dari bahan dasar jagung rebus yang kemudian dibumbui dengan cabai bubuk dan garam.
Elote juga biasanya disajikan dengan beragam topping seperti sour cream, mentega, jeruk nipis, juga mayones keju. Kamu bisa dengan mudah menemukan elote karena makanan ini sangat populer di sana.
Tips Berwisata Kuliner di Meksiko
Pastinya, ada banyak makanan enak yang bisa kamu temukan di Meksiko. Jadi tidak ada salahnya untuk jalan-jalan dan berwisata kuliner di sana. Kamu bisa terapkan beberapa tips ini agar wisata kuliner di Meksiko terasa menyenangkan.
- Buat Itinerary sesuai Referensi
Pertama-tama, buat dulu itinerary agar kamu bisa tahu mana saja tempat yang menarik untuk dikunjungi saat berwisata kuliner. Cari tahu makanan apa saja yang harus kamu coba dan tempat mana saja yang menyediakan makanan tersebut.
Tanpa adanya itinerary, kamu bisa saja bingung harus kemana terlebih dahulu. Jika sudah ada itinerary, maka akan lebih mudah dan tentu kamu juga bisa menghemat lebih banyak waktu.
- Siapkan Uang yang Cukup
Tips berikutnya, jangan lupa siapkan uang yang cukup supaya kamu bisa beli banyak makanan selama di Meksiko. Jika tujuan utamamu adalah berwisata kuliner, maka tips ini sangat penting untuk membuat wisata lebih menyenangkan selama di sana.
Tak ada salahnya memanfaatkan KTA online bunga rendah dari bank sebagai modal berwisata kuliner di Meksiko. Kamu bisa lebih leluasa menikmati beragam jenis makanan dan puas jalan-jalan di sana.
- Coba Makanan di Tempat Berbeda
Pastikan kamu mencoba makanan khas Meksiko di tempat-tempat yang berbeda. Satu makanan bisa kamu coba di tempat yang berbeda sebagai perbandingan. Nantinya, kamu bisa menemukan tempat dengan cita rasa makanan yang paling enak.
- Ambil Foto Setiap Makanan
Kamu juga tidak boleh lupa mengambil foto setiap makanan yang tersaji selama kamu di Meksiko. Foto-foto tersebut akan jadi kenang-kenangan dan mengingatkanmu saat berwisata kuliner di sana.
Dari pembahasan di atas, bisa diketahui bahwa makanan Meksiko cukup beragam. Jika kamu ingin mencoba semuanya, maka sebaiknya terapkan tips berwisata yang sudah disebutkan.
Untuk dukungan dananya, kamu tidak perlu khawatir karena kini ada digibank KTA. Ini merupakan KTA online dengan beragam keuntungan dan kemudahan.
Cukup apply tanpa perlu melampirkan dokumen fisik, kamu bisa mencairkan dana berlimit hingga Rp200 juta dengan approval 60 detik. Tidak hanya itu, kamu dapat melakukan cicilan KTA online ini hingga 36 bulan.
Jadi, tunggu apalagi? Segera apply digibank KTA dan manfaatkan dananya untuk menikmati momen berwisata kuliner di Meksiko! Jika kamu ingin tahu informasi lebih lanjut tentang KTA online ini, maka cukup klik di sini!